Sekarang ini kita hidup di jaman industri kata-kata, terutama kata-kata yang disampaikan melalui tulisan. Ada sekitar 2000 buku diterbitkan tiap harinya, jutaan artikel tersebar di dunia maya, ratusan ribu postingan di FB, dan sebagainya. Ini membuktikan kita benar-benar hidup di jaman di mana kata-kata dibuat dan disebar setiap harinya. Seperti kita tahu, bahwa pemasaran (marketing & sales) adalah salah satu pilar utama dalam bisnis, bahkan pemasaran adalah satu-satunya pilar yang menghasilkan uang. Dan penjualan merupakan ujung tombak dari pemasaran tersebut. Perusahaan akan tetap hidup. Perlu kita tahu bahwa copywriting adalah jembatan antara pikiran kita dan pikiran calon pelanggan. Dengan copywriting, orang tahu tentang kita, produk, juga kontak kita. Membuat copywriting tidak hanya tentang berusaha meraih keuntungan dari bisnis online. Menulis copywriting adalah tentang menolong orang lain. Coba Anda bayangkan, produknya manfaat, ada orang yang butuh solusi dengan produk tersebut. Tapi karena copywriting yang kurang baik, akhirnya orang tersebut tidak tertarik, dan akhirnya tidak berhasil kita tolong. Bisa kebayang ya? Sayang sekali kan jika produk yang sarat manfaat tidak memberikan manfaatnya hanya karena copywriting yang kurang baik. Mau tau tips buat copywriting di berbagai sosial media? Sini simak bersama…